Pages

Wednesday 27 May 2015

Angkringan RISMA

Angkringan RISMA. Pfufft.. akhirnya terwujud juga.. angkringan RISMA... Yups.. angkringan ini berawal mula kala kawan kawan RISMA sudah mempunyai ruang kesekretariatan. Ruang kesekretariatan ini merupakan hasil pinjaman dari Bapak Dodi Milad yang dulu merupakan bekas warung mbah Par. Pada saat nongki-nongki di kesekretariatan ada beberapa kawan yang mengusulkan dari pada kadang bengong atau tidak bermanfaat ruang ini.. lebih baik menyediakan pulsa atau bensin eceran untuk dijual.. yang nantinya bisa menjadi tambahan kas RISMA. Dari beberapa usulan tersebut.. ada salahsatu usulan yang menawarkan bagaimana kalau sekalian aja buka angkringan.


Angkringan RISMA. akhirnya usulan untuk membuka angkringan pun diterima. Namun, sejak usulan itu diterima, tidak serta merta angkringan langsung berbuka. Banyak hal yang menyebabkan proses launching angkringan terhambat. Antara lain penetapan waktu launchingnya, terus masih ada beberapa bahan atau perlengkapan yang masih kurang. Namun setelah sekian lama persiapan dan penentuan waktu.. akhirnya angkringan ini telah berbuka untuk umum.Untuk waktu operasi angkringan ini biasanya berbuka setelah ba'da maghrib. Kalau untuk tutupnya tergantung situasi dan kondisi kawan kawan yang jaga. Apabila di masa aktif sekolah atau kuliah, angkringan ini tutup pada pukul 10.00, namun apabila libur angkringan bukan sampai 12.00 bahkan kadang lebih. 


Angkringan RISMA. Nah, untuk para penjaga angkringan RISMA  digawangi sendiri oleh kawan kawan RISMA, sendiri dengan pelaksanaannya berdasarkan jadwal. Namun tidak menutup kemungkinan untuk kawan kawan yang tidak terjadwal tetap diperbolehkan hadir, walaupun sekedar nongki-nongki saja menemani kawan kawan yang pas kena jatah jaga. Di awal mula yang jaga adalah kawan kawan putra saja, namun kemudian semakin kesini ada kawan kawan putri yang berkenan untuk ikut berjaga di angkringan. So makin gayeng saja angkringan RISMA. Untuk waktu berjaga bagi kawan kawan putri dibatasi hanya sampai pukul 20.00.

Angkringan RISMA. Sebuah karya dari kawan kawan RISMA yang tengah belajar menjadi kawula muda yang mandiri, bergiat dalam bekerja, tuk persiapan menyongsong tantangan kehidupan di muka. Namun hal itu pastinya tidak akan tegak, kala motivasi dan bimbingan dari para sesepuh tiada. Tuk itu kami mohon agar para sesepuh kami senantiasa memberikan motivasi dan bimbingan untuk kami agar kami tetap tegak, tegar, dan semangat tuk menyongsong kehidupan dimuka.

0 comments :

Post a Comment

Silahkan memberikan komentar. Mohon Jangan Nyepam..

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...